GridOto.com - Pabrikan supercar berlogo banteng mengamuk membuka keran pemesanan salah satu model terbatas barunya.
Mobil tersebut merupakan Aventador SVJ Xago Special Edition.
Diberikannya label special edition lantaran mobil ini sebagai perayaan hadirnya studio virtual baru Ad Personam.
Sekadar informasi, Ad Personam adalah divisi Lamborghini yang menyediakan layanan bagi customer untuk mengkostum mobil pesanannya langsung dari markasnya di Sant'Agata, Italia.
Baca Juga: Rapper Amerika Bikin Lamborghini Urus Miliknya Tampil Gambot dan Sporty
Lamborghini pertama kali memperkenalkan Ad Personam pada 2013 dan membuka studionya mulai 2016.
Chief Commercial Officer (COO) Lamborghini, Giovanni Perosino mengatakan Ad Personam dirancang untuk memberikan konsultasi dan mendukung klien yang ingin memberikan sentuhan personal di mobilnya.
"Lamborghini selalu berpikir secara dinamis tentang solusi terbaik untuk tantangan," katanya melalui rilis yang dibagikan distus resminya, Lamborghini.com.
Cuma dibikin 10 unit, apa bedanya dengan Lamborghini Aventador SVJ yang biasa?
Baca Juga: Yakin Sudah Benar dalam Mengucapkan Tipe-tipe Mobil dari Lamborghini? Buktikan di Video Ini
Lambo edisi Xago ini mengusung livery efek fading bermotif hexagonal dengan tambahan warna aksen yang kontras dengan bodi.
Peleknya menggunakan Nireo Ad Personam berwarna hitam gloss.
Tak hanya bagian luar, interiornya juga dibuat bernuansa hexagonal yang dapat dilihat dari motif joknya.
Ada juga aksen-aksen yang warnanya diselaraskan dengan warna aksen di eksteriornya.
Baca Juga: Kenalan Sama Lamborghini LM002, SUV Gagah Bermesin Ganas di Era 80-an
Karena dibuat terbatas hanya 10 unit saja, nantinya di dalamnya ada pelat nomor identifikasi.
Selain tampilan, adakah perubahan pada sisi performa?
Meski tak disebutkan secara spesifik, sepertinya tak ada perubahan di bagian dapur pacu.
Mesin yang digunakan tetap V12 naturally aspirated dengan tenaga 770 dk.
Baca Juga: Lamborghini Bagi-bagi Undangan, Sebut 8 Juli Bakal Kenalkan Kreasi Terbaru
Pembeli dapat melakukan pemesanan dan konsultasi online mengenai supercar ini mulai Juli 2020.
Konsultasinya bisa dilakukan melalui berbagai media termasuk video call.
Tim Ad Personam akan menyarankan desain hingga memberikan render desain kepada konsumen.
Berikut foto-foto detilnya contoh render Lamborghini Aventador SVJ Xago Special Edition.