Begini Sosok Suzuki RG yang Mengaspal Tahun 1980-an, Cocok Untuk Balapan Nih?

Dia Saputra - Minggu, 19 Juli 2020 | 11:55 WIB

Suzuki RG50 (1982) (Dia Saputra - )

GridOto.com - Sebelum motor sport 4-tak ramai di pasaran, para pabrikan Jepang banyak yang menghadirkan motor sport dengan mesin 2-tak sob.

Salah satu pabrikan Jepang yang memiliki motor sport bermesin 2-tak pada tahun 1980-an adalah Suzuki.

Tepatnya pada 1982, Suzuki resmi memperkenalkan RG50 untuk pertama kali di Negeri Sakura.

Melansir Bikebros.co.jp, Suzuki RG50 diluncurkan karena banyaknya anak muda yang menyukai balap liar pada 1980-an.

Baca Juga: Kopdar Bareng Bikers Pengguna Suzuki dan Ikatan Otomotif Cikarang

Wajar saja jika motor sport bermesin satu silinder 49 cc itu hadir dengan mengusung konsep balap yang memiliki single jok.

RG50 pun memiliki 'usia' yang panjang di pasaran, pasalnya dijual hingga 1995 dengan beberapa pembaruan pada mesinnya.

Dengan mesin tersebut, RG50 rakitan 1982 mampu menghasilkan tenaga 7,1 dk pada 9.000 rpm dan torsi 5,6 Nm pada 8.000 rpm.

bikebros.co.jp
Sosok Suzuki RG50

Motor sport bermesin 2-tak ini dibekali sistem pengabutan menggunakan karburator dan memiliki tangki bahan bakar berkapasitas 11 liter.

Untuk menyalurkan tenaga yang dihasilkannya, RG50 dibekali gearbox 6-percepatan sob.

Ngomongin kaki-kakinya, motor sport ini memiliki pelek racing yang dilengkapi sistem keamanan cakram di depan dan tromol di belakang.

bikebros.co.jp
Tampang Suzuki RG50 1990

Sementara untuk peredam kejut bagian depannya menggunakan model teleskopik dan monoshock di belakang.

Sedangkan untuk dimensinya, Suzuki RG50 memiliki panjang 1.880 mm, lebar 650 mm, dan tinggi 1.030 mm dengan berat 83 kg.

Sayangnya di Indonesia jarang kita jumpai sosok RG50 ini sob.

Baca Juga: Punya Uang Rp 50 Jutaan, Sudah Dapat Mobil Bekas Suzuki Escudo 2002

Namun ada motor sport Suzuki yang memiliki konsep hampir mirip RG50 dengan desain bodi mengotak loh...

Yups, motor tersebut adalah Suzuki RGR 150 yang pernah dihadirkan Suzuki pada tahun 1990 sampai 1997-an.

Bahkan bagi sobat GridOto yang ingin RGR 150 miliknya tampil beda, bisa menjadikan RG50 sebagai inspirasi modifikasi.

Gimana sob, tertarik untuk membuat RG50 dengan basis RGR 150?