GridOto.com - Kehadiran mobil listrik disebut-sebut sebagai alternatif untuk mengurangi polusi udara.
Sayang harga mobil listrik belum ramah di kantong untuk saat ini, dan hanya segelintir orang saja yang sanggup membelinya.
Tapi enggak perlu berkecil hati dulu, mungkin yang satu ini bisa jadi solusi buat yang ngebet pingin punya mobil listrik tapi dana yang dimiliki terbatas.
Kenalan nih sama mobil listrik mungil bernama Changli, diproduksi oleh Ghuangzou Xili Car Industry yang berbasis di China.
Baca Juga: Sedan Listrik Kembaran Tesla Model 3 Ini Dibanderol Cuma Rp 470 Jutaan, Fiturnya Super Canggih!
Jika dilihat sekilas, desain eksteriornya mengingatkan kita pada odong-odong yang biasa mangkal di alun-alun kota.
Oke lah kalau secara tampilan boleh dikatakan mirip mobil-mobilan, tapi secara dimensi Changli ini sudah bisa dibilang mobil betulan.
Memiliki dimensi panjang 2.500 mm, lebar 1.500 mm dan tinggi 1.800 mm, Changli bisa mengangkut 3 orang dengan konfigurasi bangku depan untuk pengemudi dan dua bangku di belakang untuk penumpang.
Fitur-fitur yang disematkan pada kendaraan listrik tersebut tergolong lengkap, mulai dari lampu depan-belakang, lampu sein, wiper, spion, bahkan di atapnya disediakan roof rack dengan LED bar.
Baca Juga: Mobil Listrik dari China Ini Paling Murah Sedunia, Apa Istimewanya?
Masuk ke bagian interiornya juga enggak kalah menarik, sudah tersemat pengontrol AC, head unit radio FM, bahkan sudah ada kamera parkir juga lho.
Sementara untuk spesifikasi teknisnya, Changli menggunakan motor listrik dan baterai berkapasitas 60V 45Ah.
Tenaga yang dihasilkan motor listriknya hanya setara 1,1 dk dengan top speed mentok di 35 km/jam.
Untuk mengisi daya sampai penuh membutuhkan waktu 6-8 jam, ketika baterainya sudah terisi Changli dapat melaju hingga jarak 40-100 km.
Baca Juga: Dibanderol Rp 90 Jutaan, Ternyata Sudah Bisa Buat Beli 'Kembaran' Suzuki Jimny , Apa Istimewanya?
Lantas berapa harganya?
Mengutip dari marketplace Alibaba.com, Changli ini dibanderol mulai 930 hingga 1.199 dollar Amerika Serikat.
Kalau dirupiahkan, mobil listrik tersebut harganya setara Rp 13,5 juta hingga Rp 17,4 juta (1 dollar Amerika Serikat = Rp 14.582,75 per 15 Juli 2020).
Dilihat dari deskripsinya, Changli dapat dikirimkan ke seluruh dunia termasuk Indonesia.
Kalau misal sobat berminat bisa menuju link ini untuk pemesanannya.