GridOto.com - Menggunakan masker saat di luar rumah menjadi hal yang wajib di tengah pandemi Covid-19.
Kendati demikian, apakah seseorang masih perlu untuk tetap menggunakan masker apabila sedang berada di dalam mobil?
Dokter Aaron Hamilton, MD, MBA dari Cleveland Clinic mengatakan, seseorang menggunakan masker tergantung dengan penumpang yang ada di dalam mobil.
"Jika sedang sendirian atau dengan seseorang yang tinggal serumah, itu merupakan situasi yang berisiko rendah, karenanya penggunaan masker tidak diwajibkan," ujar Dokter Aaron, dikutip GridOto.com dari Helath.clevelandclinic.org.
Kendati demikian, ada beberapa kondisi di mana penggunaan masker diwajibkan di dalam mobil guna melindungi orang lain selama pandemi Covid-19.
"Kondisi tersebut berlaku apabila sedang berkendara dengan seseorang yang tidak tinggal serumah, maka gunakanlah masker," jelas Dokter Aaron.
Dokter Aaron juga menganjurkan untuk tetap menggunakan masker di dalam mobil apabila pengendara bakal membuka jendela untuk berinteraksi dengan seseorang di lokasi layanan drive-thru.
Kemudian apabila pengendara memiliki pekerjaan yang diharuskan untuk berhenti beberapa kali selama perjalanan, seperti petugas pengantar paket, ada baiknya untuk tetap menggunakan masker di dalam mobil.
"Itu akan mencegah pengendara melepas dan memasang masker berulang kali saat keluar dari mobil serta meminimalisir adanya perpindahan virus melalui tangan," terang Dokter Aaron.
Dokter Aaron juga mengingatkan agar pengendara selalu memastikan masker yang digunakannya terpasang dengan benar.
"Masker harus menutupi hidung dan mulut, tapi tidak menghalangi penglihatan," pungkasnya.