GridOto.com - Modifikasi Dodge Challenger SRT yang diberi nama Super Stock ini memang garapan Dodge sendiri.
Walau punya nama Super Stock, tapi jangan sepelekan kata 'Stock’ di belakangnya dengan gambaran standar. .
Mulai dari tampilan luar, mobil ini sudah mendapatkan intrumen wide body kit yang membuatnya lebih lebar sekitar 89 mm.
Baca Juga: Lucifer: Dodge Challenger SRT Paling Ngebut Hasil Kreasi SpeedKore
Selain itu, Super Stock dilengkapi dengan pelek model palang 5 ukuran 18 inci dengan lebar 11 inci.
Kemudian pelek ini dibalut ban performa tinggi dari Nitto NT05R ukuran 315/40 R18 di keempat roda.
Di balik pelek terdapat BBK lansiran Brembo empat piston dengan material alumunium.
Tidak saja ringan, cakram alumunium ini diklaim mampu melepas panas lebih baik dan mendukung kinerja pengereman lebih optimal tentunya.
Sedangkan untuk menopang keempat roda kini dipasang suspensi aktif yang dapat disesuaikan oleh mode berkendara Track atau Drive.
Bagian paling mengerikan dari Dodge Challenger SRT Super Stock ini tentu ada di balik kap mesin.
Baca Juga: Hennessey Suntik Vitamin ke Dodge Challenger SRT Hellcat, Powernya 1.035 DK!
Super Stock ini didukung dengan mesin HEMI V8 berpasitas 6.200cc plus sokongan supercharged dari SRT Hellcat Redeye.
Namun mesin ini memiliki kalibrasi sumber tenaga yang sudah direvisi sehingga tendangan tenaga meningkat jadi 807 dk.
Performanya? ngeri! Dari 0-100 Km/jam cuma butuh 3,5 detik saja, lalu jarak 402m tuntas dalam 10,5 detik.
Sementara bila kita geber pedal gas hingga mentok maka kecepatan maksimalnya tercatat 270 Km/jam.