- GridOo.com - Pada Rabu (9/7/2020) kemarin, Lamborghini mengumumkan peluncuran Sian versi Roadster.
Lamborghini Sian atap terbuka ini bakal lebih sulit dimiliki daripada versi coupe-nya.
Pasalnya Sian Roadster ini cuma diproduksi sebanyak 19 unit aja sob, dan kabarnya sudah ludes terjual.
Kalau dilihat dari desainnya, Lamborghini Sian Roadster nampak lebih eksotis dibanding yang atap tertutup.
Baca Juga: Lamborghini Sian Terciduk Lagi Test Drive, Pakai Kelir Item Doff Makin Kelihatan Sangar!
Cocok banget nih buat pengendara yang suka tampil eksis.
Dengan desain yang terinspirasi dari mobil konsep Terzo Millenio yang memiliki bentuk agresif, Lamborghini Sian Roadster pasti bakal dilirik banyak orang saat melaju di jalan.
Untuk urusan jantung pacu, Lamborghini Sian Roadster dibekali mesin V12 6.500 cc yang dicomot dari Aventador SVJ.
Namun mesin tersebut dikawinkan dengan sistem mild-hybrid 48 volt.
Baca Juga: Suka Supercar? LEGO Lamborghini Sian yang Besok Dilaunching Ini Wajib Dikoleksi
Lamborghini mengklaim akselerasi 0-100 km/jam supercar tersebut dapat diselesaikan dalam waktu 2,9 detik dengan top speed 350 km/jam.
Buat para konsumen yang berhasil memesan Sian Roadster ini, bisa mengkustomisasi calon mobilnya melalui Lamborghini Ad Personam kalau mau tampilannya sesuai dengan karakter si pemilik.
Lamborghini Sian Roadster berkelir Blu Uranus ini salah satu hasil kustomisasinya, keren banget kan?