GridOto.com – Pengisian bahan bakar minyak (BBM) merupakan hal yang sangat normal bagi masyarakat saat ini.
Namun, terkadang kita lupa bahwa pengisian BBM sebetulnya merupakan aktivitas yang berisiko tinggi dan berbahaya jika sampai terdapat kelalaian.
Maka dari itu, selalu ingat 5 hal terlarang berikut ini ketika melakukan mengisi BBM agar terhindar dari celaka.
(Baca Juga: Jadi Salah Satu Aspek Penentu Kualitas BBM, Apa Itu Angka Oktan?)
1. Merokok
Merokok saat mengisi BBM sangatlah berbahaya karena sedikit saja ada percikan api dari rokok bisa memicu kebakaran yang hebat.
Ini dikarenakan pada area pengisian BBM terdapat uap bensin dan juga terkadang terdapat tetesan bahan bakar di lantai.
2. Menggunakan telepon genggam
Telepon genggam dapat menyebabkan percikan api yang dapat menyulut uap bensin.
Percikan tersebut datang dari aliran listrik yang mengalir dari baterai telepon genggam.
(Baca Juga: Ingin Untung Malah Buntung, Inilah Akibat Sembarangan Mencampur BBM)
3. Memakai baju wol murni
Material berbahan wol murni dapat menghasilkan listrik statis ketika bergesekkan dengan material lain.
Listrik statis ini dapat memicu kebakaran tanpa kita sadari.
4. Memotret menggunakan Flash
Flash dari kamera dapat menghasilkan sinar UV dan panas.
Dalam kondisi yang tepat dimana ada uap bahan bakar dan udara yang cukup, maka kilatan flash ini bisa berpotensi memicu terjadinya kebakaran di area SPBU.
(Baca Juga: Sudah Tahu Belum? Inilah Aspek yang Memengaruhi Kualitas BBM)
5. Mesin mobil menyala saat pengisian
Ketika mesin dihidupkan, banyak terdapat aliran listrik di dalam mobil.
Mulai dari aliran listrik dari aki ke coil, lalu aliran listrik yang melewati kabel busi.
Aliran listrik tersebut berpotensi memicu kebakaran saat melakukan pengisian bahan bakar.