GridOto.com - Setelah membahas profil bengkel Dapur Klasik Custom, yuk sekarang kita intip biaya dan jasa modifikasi yang ditawarkan bengkel ini.
Jarwo selaku punggawa Dapur Klasik Custom, membeberkan biaya jasa modifikasi yang ia berikan selama ini ke customernya.
Ternyata bisa dibilang Jarwo berani mengklaim jika biaya modifikasi di bengkelnya bisa lebih murah dibanding bengkel custom lainnya loh sob!
Biaya modifikasi yang ditawarkan Dapur Klasik Custom ini bisa setengah dari harga custom biasanya.
"Saya bisa klaim harga yang saya tawarkan itu setengah harga dari bengkel biasanya. Karena menurut saya ya motor custom itu bisa dinikmati semua kalangan mas, dan juga saya membuka bengkel ini karena dasarnya hobi sih hehe," tukas Jarwo.
"Namun dengan catatan harga yang saya tawarkan duluan itu adalah paket modifikasi dengan part lokalan mas," lanjutnya.