GridOto.com - Beberapa waktu yang lalu kita digegerkan oleh skuter listrik merek MBI asal Korea Selatan yang desainnya mirip Yamaha NMAX dan Honda Vario versi lawas.
Setelah Korea Selatan, MBI rupanya berekspansi ke beberapa negara di Asia.
Salah salah satunya sudah diluncurkan di Vietnam, dan kini sedang bersiap untuk masuk ke Indonesia.
"Schedule-nya mau masuk ke Indonesia tahun depan, bulan Januari," buka Victor Lee dari Global Marketing Departmen MBI.
Meski baru dijual pada Januari 2020, tapi rencananya MBI akan tampil di salah satu pameran otomotif di akhir tahun 2019 ini.
Selain itu, motornya juga sudah ada di Indonesia lo! Bahkan sempat melenggang di jalanan Bandung, Jawa Barat.
Rupanya memang tengah melakukan serangkaian pengetesan.
Baik pengetesan internal yang dibantu salah satu universitas di Bandung, juga pengetesan dalam rangka mendapatkan SUT sebagai salah satu syarat motor bisa dijual di Indonesia.
"Tahun ini hanya mau dapat SUT (sertifikat uji tipe) di Indonesia," bebernya.
Baca Juga: Inilah Motor Listrik Roda Tiga Bernama Gelis Alias Gerobak Listrik, Diapresiasi Kemenperin Lho
Variannya ada tiga model, MBI S untuk varian dengan desain mirip NMAX, lalu ada MBI X yang mirip Honda Vario LED dan MBI V untuk yang bergaya klasik.
Untuk spesifikasinya diklaim paling kencang dibanding skuter listrik yang sudah lebih dulu ada di Indonesia.
"Sekarang di market Indonesia spesifikasi motor listriknya agak rendah. Jadi rasanya butuh produk dengan power lebih tinggi daripada biasa," ungkap Victor.
"Kebanyakan hanya sekitar 3 - 4 kW saja. Tapi produk MBI itu 9 kW," sambungnya.
Makanya, berani mengklaim top speed skuter listriknya menyentuh 110 km/jam.
Dengan spesifikasi baterai lithium 74V 31AH, jarak tempuhnya diklaim bisa tembus 100 km.
Baca Juga: Murah! Segini Biaya yang Dikeluarkan Buat Sekali Charge Motor Listrik
Berkaca dengan penjualannya di Vietnam, MBI juga menyediakan layanan swap atau tukar baterai, sehingga penggunannya tak perlu berlama-lama melakukan pengecasan.
Fitur yang diusung, sudah pakai lampu LED, panel indikator full digital yang bisa terkoneksi dengan smartphone, ada electronic braking system dan combi brake system.
Lalu berapa harganya?
"Harga jual MBI untuk market Indonesia sekitar Rp 50 jutaan," ungkapnya.
Memang harganya agak mahal. Tentunya karena spesifikasi motor listrik yang lebih besar powernya dan baterai yang bisa tembus jarak tempuh 100 km.
Selain itu komponen kelistrikannya juga sudah lolos IP67, standarisasi untuk kemampuan waterproof.
Berani libas genangan air dong!