20 Negara Bagian Amerika Serikat Tak Wajibkan Kendaraan Pakai Pelat Nomor Depan, Ganteng Sih Tapi...

Gayuh Satriyo Wibowo - Selasa, 7 Juli 2020 | 13:13 WIB

Ilustrasi mengidentifikasi mobil dari pelat nomor depan (Gayuh Satriyo Wibowo - )

GridOto.com - Sejumlah negara bagian di Amerika Serikat memberikan kelonggaran bagi pemilik kendaran untuk tak memasang pelat nomor depan.

Ikut sertanya Ohio per 1 Juli 2020 menggenapkan menjadi 20 negara bagian yang melaksanakan kebijakan tersebut.

Untuk sebagian kalangan kebijakan ini mungkin menjadi kabar gembira.

Apalagi mereka yang memiliki mobil kekinian yang mayoritas menggunakan grille besar.

Baca Juga: Kocak! Nekat Naik Motor Enggak Bawa Kelengkapan Berkendara, Bocah Malah Nangis saat Dicegat Polisi di Ungaran, Begini Ceritanya

Seperti Hyundai i30, Toyota Avalon, serta kebanyakan mobil buatan Lexus dan Audi yang grillenya memenuhi fascia.

Atau malah mobil yang tak memiliki ruang besar pada grille atau bumper untuk dipasang pelat nomor.

Ibnu Jundi
Lexus LM 350 4-Seater

Dan kalau dipasang malah menutupi tampang mobil.

Sebut saja Toyota Supra mk 5, Bugatti Chiron, Koenigsegg Agera, dan kebanyakan supercar dan hypercar lainnya.

Baca Juga: Copot Pelat Nomor Karena Bautnya Lepas, Apa Tetap di Tilang? Ini Penjelasannya