GridOto.com - Ada banyak pilihan bagi sobat yang hendak memboyong mobil dengan ukuran mungil namun dapat menampung hingga lima penumpang.
Salah satu citycar hatchback yang dijual di Indonesia adalah Honda Brio.
Produk yang diusung PT Honda Prospect Motor (HPM) ini bisa dibilang salah satu pilihan menarik di kelasnya.
Seperti pada aspek fun to drive.
Baca Juga: Harga Bekas Honda Brio Mulai Rp 90 Jutaan, Tipe 1.3 S A/T 2012
Menikung di kecepatan tinggi, atau zig-zag dengan penuh ambisi adalah hal yang mudah dilakukan oleh Brio.
Hal tersebut berkat sistem suspensi dan sasis yang mendukungnya untuk bergerak lincah.
MacPherson strut disematkan di poros depan dan H-shape torsion beam di roda belakang.
Mobil ini mengusung mesin 1.200 cc dengan power 90 dk dengan padanan torsi 110 Nm.
Baca Juga: Alinka Jajal Langsung Brio Satya Bergaya Civic Type R, Ini Pendapatnya Saat Dipakai Slalom