Penjualannya Tidak Istimewa, Audi Tetap Pede Rilis e-tron S yang Dibekali Tiga Mesin Listrik

Gayuh Satriyo Wibowo - Kamis, 2 Juli 2020 | 21:20 WIB

Audi e-tron S resmi diperkenalkan (Gayuh Satriyo Wibowo - )

GridOto.com - Pabrikan mobil dengan logo empat cicin Audi, resmi merilis mobil listrik tipe SUV terbarunyayang dinamai e-tron S.

Audi nampaknya tetap percaya diri menawarkan SUV bermesin listriknya meski penjualannya tak terlalu apik.

Melansir akun Twitter @lovecarindustry, di sepanjang 2019 Audi e-tron hanya terjual sekitar 28 ribu unit secara global.

Namun hal tersebut tak menyurutkan Audi untuk menawarkan e-tron dengan performa lebih tinggi dengan embel-embel S-nya.

Baca Juga: Prototipe Audi e-tron S Dijajal di Nurburgring, Buktikan SUV Listrik Bisa Lahap Tikungan dengan Kecepatan Tinggi, Simak Nih Videonya

Audi e-tron S menggunakan tiga mesin listrik.

Satu ditempatkan di as depan dan dua berjejer di belakang.

Autoevolution.com
Audi e-tron S menggunakan tiga motor listrik

Tak ayal tenaga yang dihasilkan pun lebih besar dibanding model sebelumnya yang menggunakan dua motor listrik saja.

Melansir Autoevolution.com, Audi e-tron S punya power 496 dk dengan torsi 973 Nm dan kecepatan maksimalnya 209 Km/jam.

Mobil ini punya dua mode penggerak, yakni 4x2 rear-wheel drive (RWD) dan juga 4x4 all-wheel drive (AWD).

Hal ini dapat dipilih melalui mode berkendara yang disediakan.

Ketika menjadi RWD, hanya motor belakang saja yang dipergunakan.

Sedangkan motor depan akan bekerja saat mode berkendara AWD diaktifkan atau saat mobil kehilangan traksi.

Baca Juga: Pemain Sepak Bola Bayern Munchen Dapat Audi e-tron, Ini Tujuannya

Autoevolution.com
Audi e-tron S (kiri) dan Audi e-tron S sportback (kanan)

Oh iya, mobil hadir dalam dua model yakni e-tron S dan Sportback.

Soal harga, keduanya cuma beda-beda tipis.

Audi e-tron S dibanderol 87 Poundsterling atau setara dengan Rp 1,56 miliar (Kurs 1 Poundsterling = Rp 18.045,30 per 2 Juli 2020).

Sedangkan model Sportback sedikit lebih mahal dengan 88,7 ribu Poundsterling atau Rp 1,6 miliar.