GridOto.com - Yamaha Mio J milik M. Iqbal mendadak headlamp-nya putus padahal belum lama ini diganti.
Yang aneh, ternyata indikator lampu jauh menyala terus.
Biarpun posisi saklar di setang ada di posisi lampu dekat, lampu indikator lampu jauhnya tetap menyala.
"Coba dipindahkan ke lampu dekat, tetap indikator lampu jauh saja yang menyala," keluh Iqbal yang tinggal di daerah Tj Priok, Jakarta Utara.
Baca Juga: Ini Tiga Jenis Sokbreker Aftermarket dari KYB, Kenali Perbedaannya
Tidak perlu berlama-lama akhirnya ia coba bongkar dan mengecek apakah ada kerusakan.
"Pertama cek sekring semua normal, lanjut buka area headlamp," tambahnya.
Yamaha Mio J ini masih pakai bohlam konvensional dan belum LED.
"Ternyata area fitting atau socket bohlamnya terbakar," lanjut Iqbal.
Baca Juga: Kebiasaan Sepele Saat Cuci Motor Ini Malah Bikin Body Jadi Baret