Sokbreker Belakang Motor Rusak Bisa Diservis? Ini Kata Pabrikan Sok

Muhammad Farhan - Kamis, 2 Juli 2020 | 14:40 WIB

Sokbreker belakang NMAX. (Muhammad Farhan - )

GridOto.comSokbreker belakang motor yang rusak akibat pemakaian apakah bisa diservis? Ini kata pihak pabrikan sok mengenai hal ini.

Sesuai namanya, sokbreker berfungsi untuk meredam kejutan atau goncangan jalan agar motor tetap nyaman dan stabil dikendarai.

Setelah dipakai dalam waktu tertentu, sokbreker bisa mengalami penurunan performa dan tidak lagi berfungsi semestinya.

“Masalah kerusakan di sokbreker belakang motor umumnya karena seal atau piston rod yang sudah rusak atau aus,” jawab Edwin Surjadipradja, Marketing Department Head PT Astra Otoparts.

Baca Juga: Tren Silang Bobot Roller di Motor Matic, Ini Kata Bengkel Resmi

Berfungsi menjaga oli sok agar tidak merembes keluar batang as sokbreker, sil bisa robek atau getas sehingga membuat oli sok bocor.

Sedangkan piston rod atau batang as sokbreker adalah komponen yang fungsinya sebagai penopang dan dudukan piston sokbreker.

Faisal/GridOto.com
Penyebab sokbreker bocor

“Servis sokbreker belakang yang mengalami kerusakan tidak dianjurkan, karena hasilnya rawan tidak presisi,” jelasnya.

Nah jika tetap dilakukan, diyakini kemungkinan sokbreker mengalami masalah serupa kembali terjadi sehabis dilakukan perbaikan.

Baca Juga: Pelek Motor Bebek 2-Tak Ini Langka Tapi Diburu, Apa Kelebihannya?