Selain Relay, Periksa Hal Ini Saat Pasang Klakson Aftermarket di Motor

Muhammad Farhan - Jumat, 26 Juni 2020 | 17:40 WIB

Pasang klakson aftermarket di motor perlu relay dan kabel berkualitas (Muhammad Farhan - )

GridOto.com – Selain pakai relay tambahan, periksa juga hal ini saat ingin pasang klakson aftermarket di motor kesayangan.

Untuk mencegah aki cepat soak dan mengganggu sistem kelistrikan, pasang relay tambahan wajib hukumnya saat pasang klakson aftermarket.

Sebab dengan adanya relay, beban arus besar yang mengalir bisa diatur supaya lebih kecil dan aman buat kelistrikan.

“Spesifikasi relay yang dipakai adalah 12 Volt dan 30-40 Ampere, bisa model kaki 4 atau 5 tergantung jenis soket dan kebutuhannya,” jelas Topik, bengkel spesialis kelistrikan Barokah Service, Jagakarsa, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Cegah Dehidrasi, Ini Tips Pilih Apparel Riding Motor Saat Cuaca Panas

Supaya hasilnya maksimal, pasang klakson aftermarket dan tambahan relay ini perlu didukung dengan perkabelan yang sesuai.

Sebab jenis atau kualitas kabel dapat menentukan hasil akhir perangkat kelistrikan dan keawetannya saat dipakai.

indiamart
Ilustrasi kabel bahan tembaga

“Gunakan kabel yang pakai bahan tembaga, sebab daya hambatnya terbilang kecil sehingga mampu mengalirkan arus listrik lebih baik,” terangnya.

Dengan pakai kabel bahan tembaga, suara yang bisa dihasilkan klakson juga bakal terdengar lebih nyaring.

Baca Juga: Banyak Yang Bingung, Apa Bedanya Oli Mesin Motor Mineral Dengan Sintetik?

Selain berlaku buat pasang klakson aftermarket, hal tersebut juga berlaku buat pemasangan lain seperti lampu tambahan.

Agar hasilnya maksimal, pastikan perkabelan terpasang dengan benar dan rapi untuk mengurangi risiko korslet ada kelistrikan motor.