Awas! Marak Penipuan Beli Mobil Murah, Ini Tips Aman dari Polisi

M. Adam Samudra - Senin, 22 Juni 2020 | 10:38 WIB

Ilustrasi mobil baru merek Toyota (M. Adam Samudra - )

GridOto.com - Banyak cara dilakukan orang untuk mendapatkan keuntungan besar dengan jalan yang tidak benar, salah satunya penipuan berkedok mobil murah yang sedang ramai diberitakan.

Bagi calon pemilik mobil, mendapatkan mobil murah yang sesuai dengan kantong memang menyenangkan.

Tapi perlu diingat, jangan langsung tergiur dengan harga yang sangat murah dari harga pada umumnya.

Karena semakin tak masuk akal harganya, maka makin tinggi pula potensi adanya modus penipuan.

Baca Juga: Niat Jual Motor Secara Online, Honda CRF 150 Malah Dibawa Kabur Saat Testride, Begini Kronologinya

Modus penipuan beli mobil murah memang bukan hal yang baru lagi. Belum lama ini, dugaan tipu-tipu beli mobil murah ini pun sudah memakan jumlah korban cukup banyak.

Menanggapi kejadian tersebut, Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus berikan penjelasan.

"Oleh karena itu, sebagai konsumen cerdas, sudah sepatutnya tetap menggunakan logika saat ingin membeli suatu produk. Jadi harus lebih antisipasi," kata Yusri saat dihubungi GridOto.com, Senin (22/6/2020).

"Artinya, jika harga yang ditawarkan tidak masuk akal alias jauh lebih murah ketimbang harga secara umum, maka logikanya itu harus dipertanyakan. Bagaimana? Ada apa? Kok, bisa?," tegasnya.

Menurut Yusri, kembali lagi mencegah dan menghindari tindak dugaan penipuan itu haruslah dari diri sendiri, dengan waspada dan cerdas dalam membeli sesuatu barang.

Baca Juga: Nih! Mobil Bekas Harga di Bawah Rp 80 Juta, Dapat Daihatsu Ayla Tipe M