GridOto.com - Sebuah video menunjukkan seorang kakek berpeci putih sarungan sedang adu drag viral di media sosial.
Kakek tersebut 'nangkring' di Kawasaki Ninja 150 SS modif drag.
Melalui unggahan video di Facebook @Tirta Candraa pada Rabu, 17/6/2020, gerombolan orang mulai dari anak-anak, remaja, dewasa, bahkan emak-emak sedang melihat aksi pria yang sudah berumur itu.
Lazimnya, adu drag dilakukan anak muda tetapi kakek ini tampak jago memainkan gas sebelum memulai pertandingan.
Tak lama setelah itu, ia menarik gas dan berhasil melibas lawannya yang tampak jauh lebih muda.
Usut punya usut, kakek tersebut bernama Mahmud dan akrab disapa 'Mbah Mahmud'.
Rupanya Mbah Mahmud mempunyai bengkel tak jauh dari tempat adu drag terjadi, yakni di kawasan Kediri, Jawa Timur.
Baca Juga: Toyota Rush Pejabat Kominfo Hilang Kendali, Tabrak Driver Ojol dan Bocah SD, Berakhir di Depan Pohon
Warganet yang melihat video ini pun takjub dan memuji kehebatannya.
"Startnya bener2 pro," @Teduh Lasman
"Belum puas masa muda," @Reza Kips Oleng Oleng
"Mantan maestro beraksi kembali," @Hembo Abil
Sebagai informasi, Kawasaki Ninja 150 SS bermain di lingkaran 150 cc, tepatnya memiliki kapasitas mesin 149 cc.
Kawasaki Ninja 150 SS memiliki tampilan sporty dengan hedlamp berbentuk bundar yang menambah kesan gahar.
Ngomongin tenaganya mencapai 30,1 dk pada putaran 10.500 rpm.
Sementara torsinya mencapai 21,6 Nm pada putaran 9.000 rpm.
Baca Juga: Lincah, Inilah Aksi Bupati Klaten Riding Pakai Vespa Bagikan Sembako
Wah ternyata kakek ini enggak cuma numpang foto ya Sob tapi jago balapan juga.
Meski demikian, aksi balap liar tidak untuk ditiru ya Sob apalagi enggak menggunakan atribut lengkap seperti helm, jaket, dan sebagainya.