Team Bali MX Motorcross Gelar Bakti Sosial, Bagikan Masker dan Semprot Disinfektan Keliling

Laili Rizqiani - Selasa, 16 Juni 2020 | 13:15 WIB

Team Bali MX membagikan masker kepada warga desa serta melakukan penyemprotan disinfektan keliling di Desa Sempidi, Badung (Laili Rizqiani - )

Gridoto.com - Team Bali MX salah satu komunitas motorcross yang bermarkas di alan Drupadi 99 MX, Renon, Denpasar, berkeliling desa mencegah penyebaran virus Corona.

Komunitas ini membagikan masker kepada warga desa serta melakukan penyemprotan disinfektan keliling di Desa Sempidi, Badung pada Selasa (16/6/2020) siang.

Dilansir dari Tribun-Bali.com, Wakil Ketua Satgas Covid Bali MX, I Wayan Adi Darma Putra mengatakan, komunitasnya membentuk Satgas Covid-19 untuk turut serta membantu mencegah penyebaran virus Corona.

"Untuk kegiatan di Desa Sempidi ini kami lakukan pembagian 130 buah masker dan juga penyemprotan disinfektan," ucap I Wayan Adi Darma Putra.

Baca Juga: Pemerintah Sarankan Partisi di Angkutan Umum Cegah Penyebaran Covid-19

Sebagai upaya pencegahan, penyemprotan dilakukan dengan menerjunkan truk untuk menjangkau seluruh wilayah desa.

"Dalam penyemprotan kami juga masuk ke gang-gang. Ini adalah kegiatan kami yang ke-32," katanya.

I Wayan Adi berharap, dengan keterlibatan semua pihak dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dengan cepat.

Ia berharap masyarakat bisa beraktivitas seperti semula dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Baca Juga: Biar Steril dan Aman Cari Order, Driver Gojek Disemprot Disinfektan dan Cek Suhu Semingu Sekali

"Hal itu dilakukan untuk antisipasi menekan terjadinya penularan virus. Dengan melakukan penyemprotan kami harapkan lingkungan di sini terhindar dari penyebaran virus," pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di tribun-bali.com dengan judul Team Bali MX Bagikan 130 Masker dan Lakukan Penyemprotan Disinfektan Keliling di Desa Sempidi Badung,