GridOto.com - Mobil yang baru saja dicat ulang, bolehkah langsung dicuci?
Pasti banyak nih sobat GridOto yang bingung untuk ambil keputusan.
Pasalnya informasi soal ini kerap simpang siur di masyarakat.
Tapi jangan bingung lagi sob, karena jawabannya adalah boleh.
Baca Juga: Tips Cuci Helm Sendiri Saat Fase New Normal, Penting Buat Cegah Virus
Dikutip dari Autobild Indonesia menurut Gunawan Susilo, yang ketika diwawancara menjabat Direktur Teknik PT Indomobil Sompo Japan, sah-sah saja mobil yang baru dicat ulang langsung dicuci.
Tapi ada hal yang harus diperhatikan.
Pastikan proses pengecatan dilakukan dengan benar dan dikeringkan di dalam oven sinar infra merah.
Ia menambahkan, anggapan mencuci mobil setelah dicat akan mengurangi kualitas warna, sebenarnya adalah dampak dari proses pengecatan yang tidak benar.
Ia menjelaskan, banyak bengkel cat bodi mobil yang sudah menggunakan cat jenis polyurethane, yang proses pengeringannya menggunakan oven.