KTM Benarkan Kemungkinan Pol Espargaro Pindah ke Honda, Sudah Siap Cari Penggantinya?

Rezki Alif Pambudi - Kamis, 11 Juni 2020 | 10:20 WIB

Pol Espargaro (Rezki Alif Pambudi - )

GridOto.com - Selama belum ada pengumuman resmi, kabar soal gabungnya Pol Espargaro ke Honda untuk MotoGP 2021 masih abu-abu.

Tapi, KTM tahu bahwa rumor-rumor yang beredar bukanlah isapan jempol belaka.

Makanya, KTM juga harus siap kecewa dan ancang-ancang mencari alternatif pengganti pembalap andalannya itu.

"Kami tahu bahwa perpisahan Pol dan KTM bisa terlaksana," ungkap direktur balap KTM, Mike Leitner, dilansir GridOto.com dari Speedweek.com.

Baca Juga: F1 Jadi Balapan Paling ‘Rugi Bandar’ Selama Pandemi Virus Corona? Simak Nih Video Penjelasannya!

"Itu kenapa kami juga melihat skenario lain dimana kami bisa bermain di dalamnya," jelasnya.

Leitner berharap kesepakatan Pol dan Honda gagal terjadi.

"Aku masih berharap situasi Pol berbeda dengan yang orang pikirkan, dan jika tidak, kami sedang berbicara dengan beberapa pembalap saat ini," ungkapnya.

Dani Pedrosa jadi alternatif utama meski sangat sulit.

Merekrut pembalap pengganti Pol yang belum kenal motor KTM bisa saja berisiko besar.

Apalagi Pol adalah andalan bagi KTM.

Baca Juga: Sedih Ceritanya, Mantan Pembalap F1 Jean Alesi Jual Mobil Ferrari F40 yang Punya Nilai Sejarah

"Kau harus tanya Dani, aku tak tahu apa yang ada di pikirannya," lanjutnya.

Ada nama masuk radar, yakni Danilo Petrucci yang tidak diperpanjang oleh Ducati untuk 2021.

"Jika kau bandingkan Petrucci dan Pol, jawabanku adalah aku mengapresiasi pembalap yang masuk 15 besar, banyak yang bisa mereka lakukan," ungkapnya.