Habis Rp 167 Jutaan, Modifikasi Yamaha MX King Ini Setara Agya Baru

Yuka Samudera - Senin, 1 Juni 2020 | 19:00 WIB

127 jutaan untuk modifikasi Yamaha MX King bertampang bebek big bike ini sob! (Yuka Samudera - )

GridOto.com - Sebelumnya GridOto sudah mengulas lengkap modifikasi Yamaha MX King milik Iwan Santoso yang dirombak total bertampang big bike hypersport.

Pengerjaan modifikasi Yamaha MX King ini dibantu oleh workshop Arkha Motor, Bekasi yang sukses menjejali MX King milik Iwan dengan part moge dan part aftermarket hedon lainnya.

Nah sobat penasaran kan berapa budget yang dibutuhkan untuk modifikasi Yamaha MX King ini?

"Habis budgetnya di angka sekitar Rp 167 jutaan mas. Hehe," buka Iwan.

Waduh, seharga satu mobil LCGC ya sob, total banget!

@kemirimiwonsquad
Bagian kaki-kaki tampil gambot dan kekar ala moge sport.
"Pemakaian part premium beserta part limbah moge menjadi salah satu faktor mas mengapa budget yang saya keluarkan bisa menyentuh angka segitu," kata Iwan.

Kalau mau dibandingkan nih Sob, Rp 127 jutaan tadi bisa tuh buat nebus 1 unit Daihatsu Agya 1.2L R AT yang banderolnya Rp 159,9 juta. Widiiihh...!