GridOto.com - Suzuki Jimny selalu menjadi perbincangan hangat dalam dunia otomotif.
Terkenal punya mesin bandel dan enak diajak off-road, jadi alasan SUV mungil ini digemari penggemar otomotif Tanah Air maupun internasional.
Bahkan saat peluncuran Suzuki Jimny generasi keempat (JB74), banyak yang antusias untuk bisa memilikinya meskipun harganya selangit bahkan sampai inden bertahun-tahun.
Beberapa waktu lalu mobil ini dikabarkan harganya sudah tembus Rp 370 jutaan, namun buat yang kebelet pingin punya Suzuki Jimny tapi budgetnya belum sampai, kembarannya satu ini bisa dilirik sob.
Baca Juga: Modal Rp 2 Jutaan Sudah Bisa Bawa 'Suzuki Jimny' JB74 ini, Enggak Perlu Inden Sob!
Dari tampilannya, Chock G1 ini lebih mirip Suzuki Jimny generasi ketiga alias Jimny JB43.