GridOto.com - Tidak hanya memiliki gaya berotot, skutik (skuter matik) MAXI dari PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) juga ada yang bergaya kalem.
Yups, skutik tersebut adalah Yamaha Lexi yang hadir dengan gaya kalem dan lekukan bodi dinamis.
Memang desain bodi dari Lexi tergolong berbeda jika dibandingkan skutik MAXI lain seperti NMAX, XMAX, TMAX dan Aerox.
Namun siapa sangka, bodi kalem Lexi bisa dirombak menjadi garang dengan sedikit sentuhan melalui digital modifikasi (Digimod).
Baca Juga: Bantu Masyarakat Terdampak Covid-19, Yamaha Lexi Community Indonesia Gelar Baksos di 23 Kota
Seperti halnya yang dilakukan oleh Raditya Brahmanah Adibhagawad pemilik akun Instagram RBAdesign.
Dilansir dari Otomotifnet.com, Radit menjelaskan jika digimod yang dilakukan ini terinspirasi dari skutik MAXI lainnya.
"Pembuatan digimod ini terinspirasi dari line up MAXI Yamaha lain seperti XMAX, TMAX dan Aerox," jelas Radit.
Baca Juga: Pasang Sepatbor Custom Yamaha Lexi Makin Sporty Sekaligus Fungsional
Meski begitu, ia menjelaskan jika digimod yang diterapkan pada Lexi ini tetap fungsional dengan gaya yang lebih sporty.
Hal tersebut bisa dilihat dari bagian depan yang menggunakan windshield besar layaknya XMAX.
Ia menjelaskan penerapan windshield besar layaknya XMAX ini bertujuan agar ampuh menahan angin ke pengendara.
Beralih ke bagian joknya, kita bisa melihat sebuah bantalan yang terinspirasi dari jok Yamaha TMAX.
"Untuk mempercantik bagian belakang, saya membuat ubahan pada desain lampu belakang," jelasnya.
Dengan tampang lebih kekar, bagian kaki-kai Lexi ini juga diubah agar tetap terlihat proporsional.
Lihat postingan ini di InstagramSebuah kiriman dibagikan oleh RBA Design - Raditya Brahmanah (@rbadesign) pada
"Tidak lupa, saya mengganti kaki-kaki Lexi ini menggunakan part dari Yamaha Aerox 155 agar tampilan terlihat lebih gambot," tutup Radit.
Jadi gak kalah keren deh sama keluarga MAXI lainnya?
Apakah sobat GridOto tertarik untuk menerapkannya di Yamaha Lexi milik kalia?
Artikel ini juga telah tayang di Otomotifnet.com.