Tribute Untuk Zundapp, Kawasaki W650 Dirombak Makin Terlihat Lawas

Fedrick Wahyu - Rabu, 27 Mei 2020 | 09:45 WIB

Modifikasi Kawasaki W650 (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Zundapp merupakan motor pabrikan Jerman yang punya memori tersendiri sampai saat ini.

Nah sebagai tribute untuk Zundapp, Kawasaki W650 tahun 2001 ini pun mendapat rombakan yang cukup menarik.

Sang owner menyerahkan proses penggarapan pada Blitz Motorcycles yang bermarkas di Paris, Prancis.

Blitz Motorcycles
Konsep motor ini adalah tribut untuk Zundapp

Untuk ubahan dimulai dengan merombak bagian subframe sehingga kini lebih pendek 3 inci dari aslinya.

Baca Juga: Kawasaki W650 Pilih Tampang Jadul, Jadi Keren Dengan Gaya Cafe Racer

Kemudian di atasnya terpasang jok custom simpel dan di bawahnya terdapat box untuk menyimpan sistem kelistrikan.

Tak ketinggalan diujung belakang ada sepatbor dan stoplamp mungil.

Blitz Motorcycles
Tangki Zundapp KS dipadukan dengan setang Triumph lawas

Untuk memberikan aura Zundapp pada Kawasaki W650 ini, kru Blitz Motorcycles memasang tangki Zundapp KS.