GridOto.com - Tidak banyak yang ngotot ingin LMPV seperti modifikasi Suzuki Ertiga menghasilkan performa lebih moncer.
Terlebih modifikasi Suzuki Ertiga ini sampai merombak total exhaust system seperti Ertiga milik Willy ini.
Ertiga harian terinspirasi Honda Estilo
drag race
"Modifikasi exhaustnya terinspirasi dari mobil drag Honfa Estilo ungu punya Hananto Widyo yang Hatori itu," buka Willy, pemilik modifikasi Suzuki Ertiga. Mobil balap drag memang dikenal dengan settingan knalpot dengan buangan depan, baik di kap mesin maupun samping bumper.
Nah knalpot Ertiga milik Willy ini dimodifikasi mulai dari header 4-1 long runner dari ORD Exhaust. Lalu jalurnya dicustom ke sisi kiri yang tersambung pada resonator dan langsung dibuang menuju muffler custom yang juga lansiran ORD Exhaust.
Knalpot sangar Suzuki Ertiga
"Mesin masih standar. Terus kalau performa memang fokus di tarikan bawah, napas atasnya agak ketahan tapi masih lumayan. Wajar soalnya setting knalpot kan pendek," terang Willy. Agak ekstrem memang hingga membuat muffler keluar di bumper depan sebelah kiri.
Knalpot custom buangan samping
Sayangnya belum diketahui data pasti mengenai torsi dan tenaganya lantaran belum sempat dites dyno.
Modifikasi minimalis pada eksterior dan kaki-kaki
Lanjut soal penampilan dibikin lebih racing dengan sticker stripes warna putih memanjang dari depan hingga belakang.
Setting kaki-kaki Suzuki Ertiga
Setting kaki-kaki diracik sedikit dengan lowering kit. Pelek pun diganti dengan HSR Bozeman Series ring 18 inci, lengkap dibalut ban Accelera ukuran 215/40 R18.
Pasang pelek HSR ring 18 inci
Data modifikasi Eksterior
- Cutting sticker, white stripes
- Minimalis custom lighting
- Rims HSR Bozeman Series ring 18 inci
- Tyre Accelera 215/40 R18
- Lowering kit
Engine
- Standard
- Upgrade exhaust system, side blower, header 4-1 long runner full ORD Exhaust