GridOto.com - Dave Solomon dari Butchered Classic punya pendekatan berbeda saat membangun motor Honda CB900F ini.
Ia membangun Honda CB900F miliknya dengan unsur-unsur yang tidak terlalu disukai banyak orang bahkan cenderung nyentrik.
Dave menggunakan bodi dan rangka Honda CB900F, mesin Suzuki Bandit 1200, part-part dari Cina dan diberi kelir kuning.
Untuk proses pembuatan ia membeli bodi set dan rangka Honda CB900F tahun 1981 dan Suzuki Bandit 1200.
Baca Juga: Honda CB125T Makin Asyik Setelah Dimodif Bergaya Klasik Begini
Kemudian ia langsung memberikan kelir kuning dengan aksen putih pada bodi Honda CB900F tersebut.
Selajutnya ia memasang mesin Suzuki Bandit pada rangka CB900F yang tentunya butuh ubahan pada engine mounting.
Melengkapi mesinnya ada exhaust system 4into1 dengan muffler yang ia dapatkan dari motor yang sudah rusak.
Urusan kaki-kaki, motor ini tampak mengandalkan milik Suzuki Bandit 1200.
Baca Juga: Honda CB900 Bol d'Or Bersolek Sedikit Langsung Jadi Cafe Racer Ciamik
Menariknya, kedua pelek dibuat kontras dengan melabur warna putih yang juga tak banyak disukai orang.
Melengkapi tampilan motornya, ia membuatkan jok baru yang lebih terlihat elegan.
Lalu ia juga membeli part buatan China seperti headlamp dan part-part kecil lainnya.
Meskipun dibangun dari pendekatan yang lain, motor ini ternyata tetap tampil begitu menarik dan unik.