SYM VF3i LE Versi 2020 Dirilis dengan Power Lebih Nendang, Siap Lawan Yamaha MX King dan Honda Supra GTR Nih

Dia Saputra - Kamis, 21 Mei 2020 | 12:05 WIB

SYM VF3i LE 2020 (Dia Saputra - )

GridOto.com - SYM VF3i LE 2020 edisi terbatas telah diluncurkan dengan tampilan yang semakin galak dibandingkan versi standar.

Dengan hadirnya edisi terbatas ini, VF3i LE diharapkan mamu makin kuat jadi lawan Honda Supra GTR, yang di Malaysia menyandang nama RS150R.

Selain menjadi lawan RS150R, SYM VF3i LE juga siap jadi lawan Yamaha MX King atau dikenal dengan nama Y15ZR.

Melansir 2banh.vn, perubahan yang paling kentara pada VF3i LE adalah pada livery yang membalut bodinya.

Baca Juga: Sym Wolf 125 Jadi Keren Banget Pakai Gaya Tracker dan Kelir Nardo Grey

Meski terlihat sederhana dengan balutan kelir hitam, VF3i LE tampil atraktif dengan livery garis hijau pada beberapa bagian.

Bahkan tidak hanya pada bodinya, pelek yang digunakan juga dilabur kelir hijau.

Tidak hanya liverynya saja yang makin mantap, tenaga yang dihasilkan oleh edisi terbatas ini juga semakin menggoda.

Baca Juga: SYM Maxsym TL500 Saingan Yamaha TMAX Resmi Mengaspal di Malaysia, Harga di Sana Setara Rp 126 Jutaan Saja!

Dibekali mesin satu silinder berkapasitas 183 cc, SOHC, berpendingin cairan dengan suplai bahan bakar injeksi, VF3i LE mampu menghasilkan tenaga 19,7 dk pada 9.000 rpm dan torsi 17,46 Nm pada 7.500 rpm.

Tenaganya ini lebih besar jika dibandingkan dengan VF3i V1 dan V2 (versi standar).

2banh.vn
SYM VF3i LE 2020

Karena VF3i V1 dan V2 hanya mampu menghasilkan tenaga 17,7 dk pada 8.500 rpm dan 16,67 Nm pada 7.000 rpm.

Namun untuk komponen lain yang digunakan oleh VF3i LE masih sama dengan versi V1 dan V2.

Baca Juga: Bisa Jadi Lawan Yamaha MX King dan Honda Supra GTR, Bebek Super Ini Mesinnya 185 Cc

Seperti halnya suspensi depannya yang menggunakan teleskopik 80 mm dan monoshock di belakang.

Sistem keselamatan yang dimiliki oleh VF3i adalah cakram depan dan belakang yang didukung dengan teknologi ABS (anti-lock braking system).

Kalau dijual di Indonesia bakal laris atau enggak ya?