Resep Simpel Upgrade Audio Toyota Innova Biar Kualitas Suara Makin Oke

Ivan Casagrande Momot - Senin, 18 Mei 2020 | 13:30 WIB

upgrade audio Toyota Innova perlu biar suara makin oke (Ivan Casagrande Momot - )

GridOto.com - Perjalanan Toyota All New Kijang Innova (ANKI) saat ini sudah menginjak 4,5 tahun rasanya perlu penyegaran termasuk urusan upgrade audio Toyota Innova.
 
Interior Innova memang sudah didukung sistem audio canggih, namun upgrade audio Toyota Innova masih diperlukan agar kualitas tata suara kabin makin oke.

Upgrade audio Toyota Innova ternyata tidak perlu rombakan besar mengingat head unit dan kekedapan kabin Innova yang sudah mumpuni.  

“Untuk kualitas kabin Innova memang jauh lebih kedap, hal ini berimbas pada kualitas suara yang dihasilkan dari sistem audio standar jauh meningkat dan lebih baik” buka Eddie Susanto, instalatur audio Cartens Auto Sound di Pusat Niaga Duta Mas Fatmawati, Jakarta Selatan.

Dok. OTOMOTIF
Toyota Kijang Innova Reborn Q AT Diesel 2016
Tes road noise yang dilakukan Edy pada Innova miliknya sudah mencatat tingkat kekedapan yang baik. Melaju 100 km/jam di jalan tol, tingkat kedap kabin Innova cuma 80 db saja.     

Sistem entertainment Innova tipe G (entry level) mengusung layar sentuh berukuran 7 inci. Fitur-fiturnya masih sederhana seperti membaca SD card, USB, AUX, voice command dan sudah bisa terkoneksi bluetooth.

Hal ini berbeda signifikan dengan fitur audio di  Innova tipe V dan Q (flagship) yang sudah menggunakan layar sentuh 8 inci. “Untuk Innova tipe V, dia sudah menggunakan layar 8 inci, bisa air gesture, voice command, HDMI input, mira cast, bluetooth, jadi cukup lengkap dan mudah untuk konektivitas dengan smartphone” ujar Eddie.