GridOto.com - Penjualan mobil PT Astra Daihatsu Motor (ADM) pada April ini memang tidak bisa dibilang baik.
Hal tersebut diakui sendiri oleh Hendrayadi Lastiyoso, selaku Marketing and CR Division Head Astra International-Daihatsu Sales Operation.
“Daihatsu mengalami penurunan sebesar 52,9 % untuk retail sales dan 92,9 % untuk wholesales,” pada conference call sore tadi (14/05/2020).
Lebih detilnya, mereka mencatatkan angka penjualan retail sebesar 5.200 unit dan wholesales sebesar 1.300 unit pada April 2020.
Baca Juga: Daihatsu Masih Bersyukur Meskipun Jualan Mobilnya Terjun Bebas April Ini, Kenapa?
Pria yang akrab disapa Hendra itu pun menjelaskan performa penjualan masing-masing model.
Ia mengungkapkan, Xenia mencatatkan penurunan penjualan terbesar dari seluruh lini produk yang mereka tawarkan yaitu sebesar 40,6 % dibandingkan Maret lalu.
“Sangat besar karena market Low MPV di pasar otomotif Indonesia juga paling besar penurunannya yaitu 35 %,” jelasnya.
Xenia sendiri telah mencatatkan penjualan sebesar 5.092 unit hingga April ini, dan merupakan penjualan ketiga terkecil dari seluruh model yang ditawarkan Daihatsu.
Baca Juga: Meski Penjualan April 2020 Anjlok, Pangsa Pasar Daihatsu Naik Menjadi 18,2 persen