Waspada! Pencurian Motor Menggunakan Masker Berisi Obat Bius

Hendra - Rabu, 13 Mei 2020 | 20:16 WIB

Korban ibu yang dibius dengan masker (Hendra - )

GridOto.com- Kejahatan bisa terjadi karena adanya peluang.

Di saat pandemi Covid-19 ini, banyak warga yang mendapatkan bantuan masker.

Namun, rupanya ada pihak yang tidak bertanggung jawab memanfaatkan momen kemanusiaan.

Seperti yang terjadi pada sebuah video berisi informasi adanya seorang wanita menjadi korban tindak kejahatan.

Baca Juga: Begal Modal Kecubung Sukses Rampok Taksi Online, Iba Sama Driver, Mobil Enggak Jadi Diangkut

Informasinya, kejadian itu terjadi di wilayah Jagakarsa, Jakarta Selatan.

Dalam video itu dikabarkan korban diberikan masker yang ternyata sudah disemprot obat bius oleh orang tak dikenal.

Saat korban hilang kesadaran, para pelaku lalu membawa motor korban.

Video ini kemudian tersebar dan viral di media sosial.

 

“Assalamualaikum, mau meneruskan postingan dari grup sebelah, kajadian ibu2 di beri masker gratis yg udah dikasih obat bius dan dihipnotis motornya dibawa kabur, kejadiannya di depan Indomaret Warung Silah, Jagakarsa,” tulis akun facebook bernama Subagyo Hadipranoto.

Saat dikonfirmasi, Kapolsek Jagakarsa Kompol Eko Mulyadi membantah informasi adanya tindakan kriminal di wilayahnya itu.