GridOto.com - Ustadz Zacky Mirza diketahui membeli Kawasaki ER-6n milik mendiang Ustadz Jefri Al Buchori alias Uje.
Naked bike berkapasitas 650 cc tersebut dikenal cukup bersejarah, pasalnya motor itu menjadi tunggangan almarhum saat melakukan dakwah semasa hidupnya.
Setelah berpindah tangan, dalam video yang diunggah akun Youtube milik Ustadz Zacky Mirza pada Sabtu (9/5/2020), rencananya motor bewarna hijau tersebut akan diservis.
Kawasaki ER-6n tersebut dinaikan ke sebuah pikap menuju bengkel milik kenalan sang Ustadz yang bernama Haji Ukki.
Baca Juga: Ustad Zacky Mirza Beli Moge Bersejarah Mendiang Uje, Ini Spesifikasinya
Selama di perjalanan, Ustadz Zacky Mirza menjelaskan beberapa part motor itu yang harus diganti.
"Ban motor ini ada informasi harus diganti, karena ban belakangnya dari awal kejadian kecelakaan almarhum Uje belum pernah diganti," ujarnya dalam video tersebut.
Ustadz Zacky juga memberi tahu kepada para penontonnya kenapa dia membawa Kawasaki ER-6n tersebut ke bengkel milik Haji Uki yang ternyata adalah bengkel resmi Yamaha.
"Menurut Haji Ukki, sebelumnya enggak perlu dibawa ke bengkel resmi (Kawasaki) dulu, yang penting motornya bisa jalan, dikuras (oli), ganti aki di bengkel Yamaha beliau," jelas sang Ustadz.
Sesampainya di bengkel, Kawasaki ER-6n tersebut langsung diturunkan dari pikap dan mulai di servis.
Di bengkel Haji Ukki, Ustadz Zacky Mirza sempat menanyakan kepada salah satu mekanik apakah bisa motor beda merek servis di bengkel tersebut.
"Kalau untuk servis, mekaniknya masih bisa mengerjakan, namun untuk spare part kami tidak bisa melayani," jawab mekanik tersebut.
Perbaikan pun dimulai, bagian pertama yang dicek adalah kelistrikannya.
Ternyata ketahuan masalah utama terletak di aki yang soak.
Selanjutnya adalah perbaikan di bagian tagki bensin yang harus dikuras karena sudah lama dibiarkan kosong, banyak uap air yang terjebak di dalam tangki.
Meskipun menemui beberapa kendala, rupanya para mekanik dari bengkel Yamaha Haji Ukki pun berhasil menyelesaikan servis Kawasaki ER-6n Ustadz Zacky Mirza.
Buat yang penasaran gimana kisah lengkapnya Ustadz Zacky Mirza servis Kawasaki ER-6n tersebut, tonton aja yuk video di bawah ini: