GridOto.com - Antrean kendaraan bermotor di loket Drive Thru Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat) Jalan S. Supriadi, Kota Malang, Jawa Timur mengular cukup panjang, Rabu (6/5/2020).
Antrean tersebut didominasi oleh kendaraan roda dua yang berjejer hingga di pinggir jalan raya.
Dilansir dari TribunJatim.com, Kasatlantas Polresta Kota Malang, Kompol Priyanto mengatakan, pagi ini intensitas masyarakat yang melakukan pembayaran pajak meningkat.
"Biasanya rata-rata sekitar 70 orang saja. Namun pada hari ini terlihat seperti lebih dari 100 orang yang berada di antrean drive thru," ujarnya.
Baca Juga: Begini Cara Bayar Pajak Kendaraan Bermotor Pakai E-Samsat Jabar
Ia menjelaskan antrean tersebut diperkirakan dampak dari layanan yang dipusatkan di satu tempat saja.
Pasalnya semenjak pandemi Corona, layanan samsat di beberapa tempat ditutup sehingga semua layanan dipusatkan di kantor pusat samsat.
Selain itu, jam layanan pun dibuka lebih awal yakni jika biasanya buka mulai jam 08.00 WIB, kini dimajukan jam 07.00 WIB.
Untuk harinya, buka dari Senin hingga Sabtu jam 07.00 - 12.00 WIB.
Baca Juga: Begini Cara Membayar Pajak Kendaraan Bermotor Pakai SAMSAT Online