GridOto.com - Touring naik motor hingga ke luar negeri sudah menjadi mimpi yang lumrah bagi banyak rider yang hobi menjelajah.
Sayangnya, banyak yang terintimidasi duluan dengan segala persiapan yang diperlukan hingga akhirnya mengurungkan niat.
Bicaar turing keliling dunia, Jeffrey Polnaja atau biasa disebut ‘Kang Jeje’ merupakan salah satu rider Indonesia yang berhasil mewujudkan mimpi tersebut.
Rider yang sudah punya pengalaman touring keliling dunia naik motor itu pun memaparkan beberapa hal yang perlu disiapkan untuk mempersiapkan perjalanan touring ke luar negeri.
Baca Juga: Kisah Hendriansyah yang Kaget Bertarung Dengan Pembalap Dunia di Grand Prix Macau
Hal tersebut disampaikan dalam acara Ngobrol Virtual (NgoVi) sesi ke-7 bertajuk ‘When We Travel Again’ yang diadakan GridOto.com.
“Untuk rider-nya, pasti secara fisik dan mental harus sehat dan dipersiapkan lebih jauh,” buka Kang Jeje dalam kesempatan tersebut kepada GridOto.com, pada Kamis (30/4/2020) Sore tadi.
Menariknya, ia menganggap bahwa skill atau keahlian bermotor bukanlah hal yang terlalu penting.
Jika dibarengi dengan kontrol mental yang bagus, skill sang pengendara akan berkembang dengan sendirinya selama perjalanan.
Baca Juga: Video Ngovi: Plus-Minus Xpander VS Avanza Di Mata Anak Komunitas
“Asalkan bisa naik motor dengan baik dan benar saja sudah cukup, gak perlu harus hebat atau jago sekali,” jelasnya.
Namun, Kang Jeje menyebutkan bahwa hal utama yang harus disiapkan adalah Carnet de Passages en Douane (CPD).
Selain itu, jangan lupa kelengkapan dokumen seperti paspor yang sudah dibekali visa dari negara yang ingin dilalui serta SIM Internasional.
“Jadi IMI akan melapor ke FIA bahwa akan ada rider asal Indonesia yang akan keliling dunia, kemudian mereka akan kirim CPD-nya ke IMI dan baru diserahkan kepada rider-nya,” pungkasnya.
Bisa dibilang CPD merupakan paspornya motor atau mobil, yang dikeluarkan oleh Federation Internationale de l'Automobile (FIA) melalui Ikatan Motor Indonesia (IMI).