GridOto.com - Mercedes-AMG A45 S satu ini tidak saja tampil apik tapi juga sudah diupgrade jantung pacunya oleh Posaidon.
Rumah modifikasi asal Jerman itu membedah tampang Mercedes-AMG A45 S jadi lebih sporty plus sokongan vitamin RS 525 agar performanya makin beringas.
Aslinya Mercedes-AMG A45 S menggunakan mesin 2.000cc twin scroll turbocharger yang menghasilkan tenaga 421 dk dan torsi 500 Nm.
Baca Juga: TopCar Desain Body Kit Agresif Untuk Mercedes-AMG GT Terbaru
Dengan ramuan RS 525, sang tuner melakukan serangkaian upgrade pada turbocharger, penyesuaian software khususnya di transmisi delapan percepatan dan remap ECU.
Hasilnya, hatchback ini sekarang mempunyai tenaga sebesar 518 dk dan torsi sebesar 600 Nm.
Peningkatan tenaga juga diimbangi dengan peningkatan akselerasi. Catatan waktu untuk sprint dari 0-100 km/jam cuma butuh 3,4 detik.
Jika tenaga 518 dk dirasa terlalu beringas, Posaidon juga menawarkan kit performa yang lebih kalem dengan fokus ubahan pada upgrade software saja.
Cuma dengan upgrade ini, AMG A45 S dapat menghasilkan tenaga 459 dk dan torsi 560 Nm.
Sementara akselerasi 0-100 km/jam diklaim Posaidon bisa tuntas waktu 3,6 detik.