GridOto.com - Seorang pria berstatus Orang Dalam Pengawasan (ODP) di Kota Surabaya malah keluyuran naik Honda Vario di hari pertama penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).
Ia pun terjaring dalam razia kendaraan di check point Bundaran Waru, Gayungan, Surabaya, Selasa (28/4).
Melansir Tribunjatim.com, pria tersebut berumur 45 tahun dengan tinggi kurang lebih 180 cm.
Pria berjaket hitam dan mengenakan masker tersebut diketahui mengendarai Honda Vario berkelir merah saat berkeliaran.
Baca Juga: 'Babak Belur' Karena PSBB Diperpanjang, Pedagang Mobil Bekas Mulai Teriak
Ia juga membawa surat keterangan sebagai ODP yang dikeluarkan oleh sebuah pusat kesehatan masyarakat (Puskesmas) di Jakarta.
Kepala Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polrestabes Surabaya, Kompol Teddy Chandra membenarkan adanya temuan ODP saat memantau pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Bundaran Waru, Gayungan, Surabaya.
"Info tadi demikian, mungkin bisa dikonfirmasi ke Dinas Kesehatan," katanya dikutip dari TribunJatim.com, Selasa (28/4).
Senada, Kapolda Jatim, Irjen Pol Luki Hermawan, mengatakan bahwa satu orang pengendara tersebut diketahui sebagai ODP dari surat keterangan yang dibawa oleh pria tersebut.
"Nah ini, tadi di Waru salah satu pasien berkeliaran menunjukan surat yg dibawa, dalam pantauan (ODP), tadi ditunjukan surat dari dokter," ungkap Luki saat ditemui awak media di Mapolda Jatim.
Irjen Pol Luki menyayangkan pria itu masih nekat bepergian ke luar rumah padahal sudah ditetapkan sebagai ODP.
Saat dimintai keterangan oleh petugas, pria tersebut diketahui sempat bepergian ke Jakarta.
"Tadi pagi sudah ditemukan ada salah 1 pasien, dinyatakan dari Jakarta, dia ODP. Karena sudah tidak kerasan kemudian menemui main ke rumah saudara-saudara," jelas Luki.
Pria tersebut telah diamankan ke sebuah rumah sakit di Kota Surabaya.
"Sebenarnya tidak boleh di berkeliaran. Makanya tadi kami amankan. Kami panggil ambulan. Nanti dibawa RS rujukan," pungkasnya.
Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul "1 Pengendara ODP Kena Razia Check Point PSBB Surabaya di Waru, Ngaku Bosan Ingin ke Rumah Saudara"