GridOto.com - Sebastian Vettel dikabarkan telah membangun simulator sim racing di rumahnya.
Balapan pertama F1 di tahun 2020 yang tidak kunjung datang akibat pandemi Covid-19 atau virus Corona membuat banyak pembalap banting setir mendalami sim racing.
Seperti Lando Norris dari tim McLaren, Alex Albon dari tim Red Bull, maupun rekan satu tim Vettel di Ferrari, Charles Leclerc.
“Sebenarnya saya baru punya simulator beberapa hari ini, jadi bukannya saya tidak tertarik, tapi karena saya tidak punya alatnya,” ungkap Vettel dikutip GridOto dari the-race.com (18/4/2020).
Baca Juga: Sebastian Vettel Akan Tentukan Masa Depannya Sebelum F1 2020 Dimulai
Vettel mengungkapkan, dirinya tidak asing dengan video game, namun sim racing akan menjadi suatu hal yang benar-benar baru untuknya.
Ia tidak tahu seberapa banyak waktu yang akan dia pakai untuk balapan di simulator barunya, dan tetap memfokuskan diri pada balapan di dunia nyata bersama tim F1 Ferrari.
“Saya bukan mau alih profesi jadi pembalap simulator kok, sim racing hanya untuk senang-senang saja,” kekeh Vettel.
“Balapan masih harus berlanjut di luar sana, jadi di sanalah saya akan berfokus, dan saya kira sisanya hanya selingan,” imbuhnya.
Selama 'libur Corona' ini, Vettel mengaku kangen mengemudikan mobil F1 Ferrari besutannya.
Tapi ketika ditanya apakah sim racing adalah pengobat untuk rasa rindu tersebut, Ia menjawab tidak.
“Saya kangen mengemudi, rindu dengan sensasi yang diberikan, tidak ada yang bisa benar-benar menggantikan hal itu,” jawabnya.
“Jadi saya kira, itulah hal yang kami (pembalap) semua nanti-nantikan,” pungkasnya.