GridOto.com - Car of The Year merupakan salah satu gelar paling prestisius dalam ajang OTOMOTIF Award 2020.
Tahun ini, giliran Suzuki XL7 yang mendapatkan gelar dari ajang penghargaan otomotif paling bergengsi di Tanah Air tersebut.
Seiji Itayama, selaku President Director SIS mengungkapkan, penghargaan yang didapatkan ini sekaligus menjadi kado ulang tahun ke-50 yang spesial bagi Suzuki di Indonesia
“Kami berterima kasih kepada Tabloid Otomotif dan semua pihak yang selalu mendukung Suzuki hingga berhasil menyabet penghargaan tertinggi Car of the Year 2020 untuk Suzuki XL7,” ucap Itayama-san pada siaran resmi yang diterima GridOto.com (17/4/2020).
Baca Juga: Selamat! Suzuki XL7 Memenangkan Gelar Car of The Year di OTOMOTIF Award 2020
Sementara Donny Saputra, selaku 4W Marketing Director SIS mengatakan, gelar Car of The Year untuk Suzuki XL7 merupakan suatu pencapaian yang berarti.
“Kami mengembangkan Suzuki XL7 untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan SUV dengan fitur lengkap namun dengan harga yang kompetitif,” ujar Donny dalam kesempatan yang sama.
“Sejak diluncurkan, Suzuki XL7 memang menjadi pilihan masyarakat dan penjualannya pun melebihi target kami,” imbuhnya.
Ia memaparkan, dengan penjualan sebesar 2.200 unit hingga Maret lalu, Suzuki XL7 telah melampaui target penjualan bulanan SIS sebesar 2 ribu unit.
Tidak hanya gelar Car of The Year, dua produk Suzuki lainnya juga berhasil menggondol dua piala penghargaan untuk masing-masing kategori yang diikuti.
SX4 S-Cross memenangkan gelar Best Low Crossover untuk dua tahun berturut-turut, sedangkan Jimny berhasil menyabet gelar Rookie of The Year.
Itayama-san menutup dengan mengungkapkan harapannya agar berita positif tersebut dapat memacu kinerja industri otomotif selama masa pandemi virus Corona (Covid-19) ini.
“Semua penghargaan ini semakin memacu kami untuk menghadirkan produk yang kompetitif dan pelayanan yang maksimal untuk pecinta Suzuki dan masyarakat Indonesia,” ucap Itayama-san.
“Kami juga yakin dan optimis, dengan bekerja sama dan mematuhi anjuran pemerintah kita akan segera bisa melewati situasi ini dengan sukses,” tutupnya.