Bisa Bikin Korslet, Ini Penyebab Mika Lampu Motor Masuk Air dan Berembun

Muhammad Farhan - Kamis, 16 April 2020 | 15:40 WIB

Lampu motor berembun (Muhammad Farhan - )

GridOto.com - Bisa bikin kelistrikan korslet dan bermasalah, ini penyebab mika lampu motor kemasukan air dan berembun.

Karena kemasukan air atau berembun, otomatis pancaran lampu yang dihasilkan jadi kurang terang dan berbahaya saat dikendarai.

Penasaran, bagaimana bisa reflektor lampu yang seharusnya dalam kondisi kedap bisa berembun atau masuk air?

"Kemungkinan besar sambungan antara reflektor dan mika ada bocor atau lubang hawa di balik batok lampu rusak," ujar Topik, pemilik bengkel Barokah Service, Jagakarsa, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Apakah Aman Melapis Windshield dan Lampu Motor Pakai Stiker?

Dalam kondisi normal tanpa ada kebocoran, biasanya rumah lampu bisa berembun namun tidak bertahan lama dan kembali kering.

Proses embun sendiri terjadi akibat adanya perbedaan suhu antara bagian dalam rumah lampu dan di luarnya.

Fariz/OTOMOTIF
Modifikasi lampu bisa bikin berembun atau masuk air kalau tidak dilakukan dengan baik

"Pada beberapa kasus, cuci steam tekanan tinggi bisa bikin air menyelinap masuk ke dalam reflektor lampu," lengkapnya.

Nah untuk mengatasi embun yang tidak hilang atau reflektor kemasukan air, caranya perlu dilepas dari motor untuk diperiksa lebih detail.

Baca Juga: Kawasaki Ninja RR Moto Kurang Bertenaga, Bisa Jadi Ini Penyebabnya

"Kalau memang ada bocor dan masih layak pakai, bisa di lem ulang antara reflektor dan batok lampunya," jelas Topik.

Meskipun demikian, terkadang sebabnya sepele dan mudah diatasi seperti soket lampu yang kurang rapat atau renggang.

Selain bisa merusak rumah lampu, genangan air atau embun tentu berisiko bikin arus pendek di sistem kelistrikan motor kalau diabaikan.

Makanya, sebaiknya segera cek kalau terjadi banyak pengembunan di mika lampu motor kalian.