Nostalgia Suzuki GS 250 FW, Motor 250 cc Empat Silinder Pertama yang Diproduksi Massal Pabrikan Jepang

Naufal Nur Aziz Effendi - Jumat, 3 April 2020 | 20:50 WIB

Penampakan Suzuki GS 250 FW (Naufal Nur Aziz Effendi - )

GridOto.com - Kemunculan Kawasaki ZX-25R alias Ninja 250 4-silinder di Tokyo Motor Show 2019 lalu, ramai jadi bahan perbincangan para pecinta otomotif roda dua.

Meluncurnya sport fairing terbaru dari geng ijo tersebut, bisa dibilang menjadi awal kebangkitan mesin 250 cc 4-silinder pabrikan Jepang yang pernah berjaya di tahun 1980-an.

Tapi udah pada tahu belum, motor 250 cc 4-silinder yang diproduksi massal pertama kali oleh pabrikan Jepang?

Buat yang belum tahu, kenalan dulu nih sama Suzuki GS 250 FW yang lahir pada 1983 silam.

Baca Juga: Mesin Baru 250 cc Suzuki Gunakan Dual Catalyst, Bakal Dipakai Buat GSX250R?

Motor half fairing berkarakter sport ini menggunakan mesin berkapasitas 249 cc 4 silinder DOHC berpendingin cairan.

Sistem pembakarannya menggunakan dua buah karburator Mikuni 29 mm yang masing-masing punya dua skep.

Young Machine
Mesin Suzuki GS 250 FW dan karburatornya

Punya tenaga 36 dk pada 11.000 rpm dengan torsi 22,5 Nm pada 10.000 rpm, sudah bertenaga untuk menggerakkan motor berbobot 158 Kg tersebut

Suzuki GS 250 FW punya dimensi panjang 2.045 mm, lebar 735 mm, dan tinggi 1.240 mm.

Baca Juga: Suzuki GSX-R1000R Makin Keren Dengan Balutan Livery Suzuki Ecstar, Mesinnya Gimana?

Lanjut ke bagian kaki-kaki, suspensi depan menggunakan sistem telescopic forks berukuran 38 mm yang dilengkapi fitur ANDF (Anti Nose Dive Fork), serupa dengan yang digunakan moge Suzuki Katana 1100.

Sedangkan suspensi belakangnya sudah monoshock.

Pelek depan berukuran 16 dan belakang 18 inci, keduanya dibalut ban ukuran 100/90.

Young Machine
Panel instrumen Suzuki GS 250 FW

Beralih ke bagian panel instrumennya yang masih analog, terlihat putaran maksimal Suzuki GS 250 FW bisa sampai 13.000 rpm dengan redline dimulai pada 11.000 rpm.

Motor ini hanya diproduksi selama 4 tahun atau tepatnya sejak 1983 hingga 1987, setelahnya generasi motor 250 cc 4-silinder Suzuki dilanjutkan oleh GSX-R250.