Dealer Suzuki Ini Jualan Via Platform Digital, Promo Ramadan Bakal Diluncurkan!

Harun Rasyid - Selasa, 31 Maret 2020 | 21:30 WIB

Illustrasi Suzuki XL7 tipe Zeta. (Harun Rasyid - )

GridOto.com - Walau aktivitas dealer masih berjalan normal, kemungkinan bisnis penjualan kendaraan di Indonesia menurun akibat pandemi Corona (Covid-19) dalam sebulan terakhir.

Pilih Pramudjo, selaku General Manager PT Sumber Baru Aneka Mobil (SBAM), salah satu dealer Suzuki di Jakarta ini menyatakan, penjualan kendaraan di dealernya selama periode Maret 2020 ini menurun hingga 25 persen.

Tentunya hal itu membuat salah satu main dealer Suzuki di Indonesia tersebut berusaha menjual kendaraan dengan cara lain, yakni mengandalkan platform digital.

(Baca Juga: Dealer UMC Suzuki Jakarta Tetap Buka di Tengah Pandemi Corona, Penjualan Bagaimana?)

"Kalau untuk sales atau penjualan kami sudah via media sosial, perusahaan kami ada Google My Business untuk setiap dealer," ujar pria yang akrab disapa Jojo ini saat dihubungi GridOto.com, Selasa (31/3/2020).

"Lalu setiap Supervisor dealer juga mengaktifkan situs masing-masing dealer, termasuk beriklan mandiri di situs jual beli kendaraan, Facebook, Instagram Ads, Google ads/adwork," imbuhnya.

Walau konsumen dimudahkan dengan sistem online ini, Jojo belum bisa memastikan apakah hal tersebut dapat mendongkrak penjualan dealernya di tengah pandemi Corona seperti saat ini.

"Kami belum dapat hasil yang signifikan, karena ibarat kami melakukan aktivitas penjualan (canvassing) di dunia nyata, terus beralih ke dunia maya, tentu hasilnya bisa terlihat dalam beberapa waktu ke depan," ungkapnya.

(Baca Juga: MG ZS VS Honda HR-V, Kia Seltos, Suzuki S-Cross. Ini Perbandingan Harganya)

"Tapi buat sekarang, cara ini agar kami aman sementara ini, paling tidak sampai krisis berlalu," tambahnya lagi.

Jojo menambahkan, kedepannya SBAM Suzuki Mobil tetap akan mengeluarkan promo menarik dalam menyambut bulan Ramadan.

"Menyambut bulan Ramadan, bakal ada paket special promo Ramadan yang sebentar lagi akan diluncurkan," tutupnya.