GridOto.com - Kalian pengguna Yamaha Lexi yang ingin sok depannya air suspension, bisa dipasangkan secara plug n play.
Salah satunya buatan Razan Yamaha India karena menggunakan tutup sokbreker atas sokbreker depan bawaan Yamaha Lexi.
Abdul Rohim, seorang bikers Yamaha Lexi yang sudah pasang air suspension berbagai tips cara pasangnya.
"Pertama-tama buka pelek terlebih dahulu dengan kunci pas ukuran 14," kata pria yang akrab disapa Abdul ini.
(Baca Juga: Awas Part Kecil Ini Rusak, Swing Arm Bisa Oblak Terus-menerus )
Saat pelek terlepas, kemudian buka pengikat sokbreker depan yang ada di segitiga.
"Copotnya pakai kunci pas 14 juga, kemudian turunkan sokbrker depan secara bergantian. Misalnya kanan dahulu, atau kiri terlebih dahulu," kata pria yang juga anggota Indonesia Lexi Club (ILC) chapter Bandung ini.
Nah, berhubung tutup sokbreker depan Yamaha Lexi enggak pakai drat seperti motor sport, bukanya cukup dengan mencongkel.
"Bukanya tinggal tekan tutup sokbreker depannya, kemudian congkel ring pengganjalnya," kata Abdul.