MG ZS Ignite dan Excite Hanya Terpaut Rp 34 Juta, Ini Perbedaannya

Aries Aditya Putra - Rabu, 25 Maret 2020 | 20:00 WIB

MG ZS Ignite 2020 (Aries Aditya Putra - )

GridOto.com - MG Motor Indonesia meluncurkan MG ZS dalam dua varian yakni Ignite seharga Rp 289,8 juta dan Excite Rp 255,8 juta.

Dengan selisih Rp 34 juta, apa saja sih perbedaan diantara keduanya?

Pertama dari sisi eksterior, pelek tipe Excite menggunakan ukuran 16 inci dengan finishing warna silver.

Sementara Ignite pakai pelek 17 inci yang dipadu ban ukuran 215/50 R17.

Rizky Apriandi
MG ZS Ignite pakai pelek 17 inci, sementara Excite 16 inci


Lalu tipe terendah belum tersedia panoramic roof, DRL LED, auto lamp, lampu kabut sampai roof rail.

Di bagian interior, tipe terendah belum pakai material kulit di jok layaknya Ignite pada tipe termahal.

Lalu dari segi fitur, Excite belum ada cruise control, panel AC belum digital, belum tersedia start-stop button dan juga TPMS.

(Baca Juga: Mau Beli MG ZS? Bisa Manfaatkan Promo DP dan Angsuran Rendah, Begini Detilnya)

Rizky Apriandi
Interior MG ZS Ignite pakai material kulit kombinasi hitam dan coklat


Untuk airbag jika Ignite dapat jatah 6 buah, Excite cukup puas dengan 2 buah.

Dan yang terakhir, kamera mundur hanya tersedia untuk tipe termahal.

Tapi tenang, untuk fitur keselamatan lain seperti ABS, EBD, kontrol stabilitas, kontrol traksi, hill start assist, hingga seatbelt 3 titik untuk semua penumpang tetap tersedia di tipe terendah.

Video ulasan MG ZS Ignite bisa simak di bawah ini: