Resmi Diperkenalkan Toyota Camry TRD Cuma Diproduksi 6.000 Unit

Ivan Casagrande Momot - Sabtu, 14 Maret 2020 | 12:57 WIB

Toyota Camry TRD cuma diproduksi 6.000 unit (Ivan Casagrande Momot - )

GridOto.com - Awal tahun 2019, antusias otomotif Tanah Air mendapat kejutan dari PT Toyota Astra Motor (TAM).

Kejutan itu berupa perkenalan Toyota Camry baru generasi 8 yang hadir dalam versi mesin konvensional dan hybrid.

Mengusung garis desain yang modern sekaligus agresif, Camry makin layak menjadi bagian dari gaya hidup kaum elite.

Rr Inne Aveline/GridOto.com
Toyota All New Camry dihargai mulai Rp 613 jutaan sampai Rp 806 jutaan
Meski begitu Toyota terus mengulik kemungkinan Camry yang elegan ini dibuat lebih sporty. Hingga lahirlah versi Toyota Camry TRD.

Yups Toyota bakal resmi memasarkan Camry TRD sedan/saloon tapi dibatasi cuma 6.000 unit saja.

Formacar.com
Eksterior dibekali body kit khusus
Meski terbilang banyak untuk ukuran model edisi terbatas. Diler-diler Toyota yang tersebar di seluruh dunia hanya akan menerima beberapa lusin mobil per tahun.

Toyota Camry TRD hadir dengan body kit khusus. Fascianya makin garang dengan desain bumper dan gril yang lebih sporty plus lip spoiler tipis.