Benelli TNT 135 Hadir Dalam Versi SE, Warnanya Cocok Nggak Nih Sama Selera Orang Indonesia?

Dia Saputra - Sabtu, 14 Maret 2020 | 19:38 WIB

Tampilan baru Benelli TNT 135 (Dia Saputra - )

GridOto.com - Mini bike Benelli TNT 135 baru saja hadir dalam versi SE beberapa waktu lalu yang dijual di Amerika Serikat.

Perubahan yang menonjol pada TNT 135 SE ini ada dibagian warnanya.

Yakni dengan balutan warna hijau yang dikombinasi warna hitam dan sasis merah.

Dilansir dari 2banh.vn, dengan penampilan barunya ini, TNT 135 SE memiliki berat 121 kg dengan tinggi jok 780 mm.

(Baca Juga Pakai Motor Benelli dan Tinggal di Bandung? Bisa Join Sama BOI, Jadi Tempat Sharing Info Trouble dan Spare Part Juga)

Untuk sistem keselamatannya, TNT 135 SE dibekali dengan rem cakram depan dan belakang.

TNT 135 SE juga dibekali dengan suspensi upside down pada bagian depan dan monoshock untuk belakangnya.

Sementara untuk jantung pacunya, TNT 135 SE memiliki mesin berkapasitas 134,7 cc berpendingin udara.

2banh.vn
Mesin yang digunakan Benelli TNT 135

Dengan mesin tersebut  motor mini dari Benelli mampu menyemburkan power 13 dk pada 9.000 rpm dan torsi 10,8 Nm pada 7.000 rpm.

Berbicara soal harga, TNT 135 SE yang dijual di Amerika Serikat dibanderol 2.370 USD setara Rp 34 jutaan ( kurs 1 USD = Rp 14.693 /14 Maret 2020).

Apakah motor ini bakal diboyong Benelli ke Indonesia? 

Kita nantikan saja bersama-sama, apakah TNT 135 SE bakal hadir di Indonesia atau tidak.