GridOto.com – Dua juara dunia F1, Sebastian Vettel dan Kimi Raikkonen langsung pulang, sebelum diumumkannya balap F1 Australia batal digelar.
Terjadi kekacauan dalam balapan pembuka F1 2020 ini, setelah tim McLaren menarik diri dari F1 Australia karena anggota tim mereka positif virus Corona.
BBC Sport melaporkan, setelah pengumuman tim Mclaren mundur, Sebastian Vettel dan mantan rekan setimnya di Ferrari, Kimi Raikkonen langsung memutuskan pulang.
Dilansir GridOto.com dari planetf1.com, seorang reporter di paddock F1, Phillip Horton mengatakan melalui Twitter bahwa satu tim sudah siap untuk terbang pulang.
(Baca Juga: Breaking News: Balap F1 Australia Batal Digelar Karena Virus Corona!)
Jumat pagi (13/3/2020) waktu Indonesia, muncul pengumuman bahwa balap F1 Australia batal digelar.
Pembalap, tim dan semua pihak yang berkenaptingan, mendukung langkah ini.
Tim Alfa Romeo, Haas, Racing Point, Williams, AlphaTauri dan Red Bull berada di trek saat jam malam berakhir.
Tampaknya Max Verstappen juga masuk daftar pembalap yang segera pulang.
Terlihat dari postingan di media sosial, menyatakan bahwa pembalap tim Red Bull itu dan ayahnya Jos Verstappen langsung pulang ke rumah.
Para pembalap akan berada di F1 Bahrain yang akan jadi seri pembuka F1 2020, tanggal 22 Maret nanti.