GridOto.com - Honda CRF 150 dikenal sebagai motor penggaruk tanah yang lumayan diminati oleh bikers di Indonesia.
Dengan memakai ban 'tahu', pastinya diharapkan bisa dong buat trabasan melahap tanah atau lumpur.
Honda CRF 150 sendiri memakai ban OEM keluaran dari IRC dengan ukuran 2.75-21 untuk depan dan 4.10-18 bagian belakang.
Namun, jika masih merasa kurang 'gigitan' ban OEM dari Honda CRF 150, sobat bisa ganti ban aftermarket yang memiliki patternya yang lebih 'tahu'. Salah satunya ialah produk keluaran Dunlop tipe Sports D952.
"Kalau ban Dunlop ini memang punya pattern yang lebih dalam bagian kotak-kotak tahunya, jadi dijamin lebih ngegrip," ujar Lerry, owner Caos Custom di bilangan Pancoran, Jaksel.
Dan juga, profil ukuran bannya pun juga sedikit berbeda dengan ban OEM Honda CRF 150 yang memakai keluaran IRC.
"Ukurannya cuma sedikit bedanya, depan ukurannya 80/100 ring 21. Yang belakang 100/100 ring 18" Jawab Lerry.
Ketika GridOto coba bandingkan patternnya dengan cara mendirikan keduanya bersebelahan, ternyata memang cukup berbeda sob.
"Pattern tahu di Dunlop D952 ini agak lebih tinggi, jadi ya dipakai buat trabasan bakal lebih ngegigit ke tanah." Tukas Lerry.
Nah kalau pakai ban begini sih jadi makin pede buat bawa Honda CRF 150 trabasan, ya ngga sob?