(Baca Juga: Mengenal Fungsi V-Belt Di Mesin Mobil)
Lalu 3 angka terakhir menunjukkan panjang lingkar luar belt berkode FM dan A, dan panjang lingkar dalam untuk belt B dan C.
Panjang belt ini menggunakan satuan inci dan angkanya harus dibagi 10.
Khusus untuk Rib Ace belt, pengukuran lebar menggunakan satuan PK.
Kode ini menunjukkan jumlah rib yang ada di dalamnya.
Sedangkan untuk ukuran panjang lingkarnya tetap menggunakan satuan inci.
Untuk lebih jelasnya bisa dilihat contoh berikut:
(Baca Juga: Penyebab Kerusakan Pada V-Belt Di Mesin Mobil)
RPF 2365 9,5 X 925 Li:
- Tipenya RPF
- Angka 2 menandakan lebar FM (9,5 mm).
- 365 berarti lingkar luarnya 36,5 inci.
- 9,5 menandakan lebar luar 9,5 mm.
- 925 berarti panjangnya 925 mm.
- La berarti panjang pada bagian luar (outside length).
R-A 3 PK 1920:
- Tipenya Rib Ace
- 3 PK berarti jumlah rib ada 3
- 1920 berarti panjang belt 1.920 mm
Oh ya, umumnya semua merek belt menggunakan cara pengukuran yang sama.
Bedanya ada pada lambang tipenya aja, misalnya pada Bando RPF sedangkan pada MaxBelt namanya REC (Raw Edge Cogged).