GridOto.com - Harley-Davidson dengan bodywork handmade ini merupakan hasil garapan Royal-T Racing dan menjadi salah satu pemenang One Motorcycle Show.
Patrick Tilbury sang builder menggarap motor ini dengan satu ide yang cukup menarik.
Ia berpikir, bagaimana jadinya kalau Suzuki membuat Hayabusa di tahun 80an.
Dengan ide tersebut, Patrick menggunakan Harley-Davidson Dyna Streetbob sebagai basisnya.
(Baca Juga: Super Ganteng, Harley-Davidson Knucklehead Ala Motor Balap Era 40an)
Untuk ubahan, hampir seluruh bagiannya merupakan hasil kustom kecuali bagian lehernya karena ia ingin VIN number alias Nomor Rangka si Harley.
Kemudian untuk bodi-bodinya dibuat menggunakan bahan aluminium yang dibentuk secara handmade.
Fairing ini punya desain seperti milik Harley-Davidson FXRT dan ditanami dengan headlamp LED berukuran besar.