GridOto.com - Hendak bawa kabaru Kawasaki Ninja RR, seorang pemuda asal Surabaya babak belur setelah tertangkap warga di Gresik, Kamis (27/02/2020).
Pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) itu adalah Moch Basir, warga Kelurahan Asemrowo, Kecamatan Asemrowo, Kota Surabaya.
Dilansir dari Suryamalang.com, Basir melangsungkan aksinya di parkiran PT Indomarco jalan Raya Iker-iker Geger, Kecamatan Cerme, Gresik, pukul 17.00 WIB.
Namun nahas, saat hendak kabur, warga berhasil memergoki pelaku yang membawa Ninja RR berkelir hijau bernomor polisi W 3890 QE milik Purwanto (20) asal Desa Cagak Agung, RT 02 RW 03, Kecamatan Cerme.
(Baca Juga: Tampang Boleh Kekar, Tapi Dijamin Ketawa Kalau Tahu Kubikasi Mesin Kloningan Kawasaki Ninja Ini!)
Saat ditanya, Purwanto tidak tahu jika motornya telah dicuri.
"Saat itu saya sedang berada di dalam gudang, dan baru keluar saat dengar warga berteriak ada maling," ujarnya.
Tak disangka Ninja RR bermesin 2-tak tahun pembuatan 2014 miliknya yang berada di dalam parkiran telah dibawa kabur Basir.
"Pas saya lihat, ternyata yang dibawa kabur pelaku adalah Ninja RR milik saya," jelasnya.
Karena kesal dengan ulah pelaku curanmor, warga pun langsung menghajar Basir hingga babak belur.
(Baca Juga: Nightmare: Kawasaki Ninja 650R Flat Tracker Berstandar Balap)
Basir kemudian diamankan oleh petugas Polsek Cerme dengan kondisi tangan terikat dan mengalami luka yang cukup parah di sekujur tubuhnya.
Kanit Reskrim Polsek Cerme, Bripka Mahrizal mengatakan, pelaku sudah dua kali melakukan pencurian motor di wilayah Gresik.
Salah satunya di Desa Randuagung, Kecamatan Kebomas, yang sempat terekam CCTV dengan mengenakan pakaian yang sama, baju hem corak hitam bergaris.
"Pelaku luka parah, dan sudah mendapat perawatan di RSUD Ibnu Sina," katanya.
(Baca Juga: Pakai Seat Cover Ini Bikin Jok Kawasaki Ninja 250 Mewah dan Nyaman!)
Saat diajak bicara petugas kondisi Basir lemah, bahkan dia tidak dapat berbicara banyak.
Selain itu Basir juga sempat beberapa kali muntah akibat luka parah dari amukan warga.
Barang bukti diamankan petugas antara lain Kawasaki Ninja RR, kunci T, dan motor pelaku Honda Vario 125 warna putih L 4743 ZQ.
Sementara satu pelaku lain berhasil kabur dan telah diburu oleh anggota Reskrim Polsek Cerme dibantu anggota Satreskrim Polres Gresik.
"Satu pelaku yang merupakan rekan Basir kini masih dalam proses pencarian," pungkasnya.
Artikel ini telah tayang di suryamalang.com dengan judul Pemuda Maling Motor Asal Surabaya Babak Belur Saat Curi Motor Ninja di Gresik