Awas Oli Motul Palsu! Begini Cara Gampang Untuk Menghindarinya

Isal - Kamis, 20 Februari 2020 | 17:40 WIB

Tips bedakan oli Motul palsu dan original (Isal - )

GridOto.com - Motul Indonesia kasih tips membedakan oli Motul palsu dengan yang asli.

Untuk mengetahui oli Motul palsu ternyata bisa dilihat dari kemasannnya.

"Oli Motul palsu itu bisa dilihat dari kemasan atau botolnya," buka Rialdy Fasha, Technical and Training PT Perkasa Teknologi Indolube (PTI) selaku pemegang merek Motul di Indonesia kepada GridOto.com.

Pertama oli Motul palsu bisa kalian deteksi dari tutup olinya.

Isal/GridOto.com
Perhatikan kode produksi untuk membedakkan oli Motul palsu dengan asli

(Baca Juga: Terungkap Nih, Ternyata Ada Dua Sumber Datangnya Oli Palsu di Pasaran )

Isal/GridOto.com
Oli Motul palsu bisa dilihat dari kemasannya

"Di balik tutup oli Motul terdapat lapisan aluminium foil. Nah kalau yang palsu biasanya enggak rapi lapisan aluminium foilnya," jelas pria yang akrab disapa Aldy ini.

"Selain itu bentuk penutup yang palsu juga jelek dan mudah lepas, beda dengan yang original," kata Aldy saat ditemui di sela-sela peluncuran Motul GP Power dan GP Matic.

Untuk menghindari oli Motul palsu, Aldy menyarankan untuk beli melalui dealer atau reseller resmi.

"Praktisnya kalian bisa manfaatkan toko official Motul Indonesia di market place," kata Aldy.

Isal/GridOto.com
Sticker hologram penanda keaslian

(Baca Juga: Pentingnya Nomor Produksi Botol Oli untuk Mendeteksi Oli Palsu )